Kasus Penemuan 2 Mayat di Kebun Karet Cijaku Terungkap, 4 Orang Pelaku Berhasil di Ringkus Polisi

    Kasus Penemuan 2 Mayat di Kebun Karet Cijaku Terungkap, 4 Orang  Pelaku Berhasil di Ringkus Polisi
    Polisi ketika membawa mayat untuk autopsi

    LEBAK, - Dalam waktu 1x 24 Jam, Tim Gabungan Polres Lebak dan Polda Banten berhasil mengungkap Kasus Penemuan 2 Mayat di Perkebunan karet milik PT. Banten Planting TBK kampung Cisasah Desa Cihujan Kecamatan Cijaku Lebak Banten, pada Jum'at (13 /01/ 2023) kemarin.

    Tim Gabungan Polres Lebak yang dipimpin oleh Kapolres Lebak Polda Banten AKBP Wiwin Setiawan, didampingi Kasat Reskrim Polres Lebak Iptu Andi Kurniady, Kanit Opsnal Res Lebak Ipda Aldika Sitorus, Kanit Pidum Polres Lebak Iptu Alfian, Kanit Tipidkor Polres Lebak Iptu Putu Ari, Unit Identifikasi, Unit Opsnal dan Personel Satreskrim Polres Lebak.

    Sedangkan Tim Polda Banten Kasubdit Jatanras Ditreskrimum Polda Banten Kompol M. Akbar Baskoro, Kanit Resmob Akp Yuda Purawan, Panit Resmob Iptu Rizqi M. Fadhil, Panit Resmob Ipda Suharyanto, Tim Opsnal dan IT Resmob Tim DVI dan Inafis.

    Kapolres Lebak Polda Banten AKBP Wiwin Setiawan, menuturkan pihaknya telah berhasil mengungkap kasus tersebut.

    "Ya Tim Gabungan Polres Lebak dan Polda Banten berhasil mengungkap Kasus Penemuan 2 Mayat di Perkebunan karet milik PT. Planting TBK. Setelah mendapatkan informasi tersebut selanjutnya reskrim dan unit identifikasi melakukan olah TKP dan kedua mayat di bawa Ke RSUD Serang guna proses identifikasi dan Visum serta dilakukan autopsi lalu membuat Laporan Polisi di Polsek Cijaku " ujar Wiwin Minggu (15/01/2023).

    Dijelaskan AKBP Wiwin, berdasarkan laporan tersebut kemudian Tim Gabungan  yang terdiri dari  Satreskrim Polres Lebak diback up Subdit Jatanras Unit Resmob Polda Banten melakukan penyelidikan yang mendalam, dan Pada hari Sabtu tanggal 14 Januari 2023 dari hasil penyelidikan tim gabungan berhasil mendapatkan informasi tentang keberadaan pelaku.

    "Kemudian Tim Gabungan dibantu Polres Lampung Timur berhasil mendapatkan informasi tentang keberadaan pelaku, selanjutnya pada jam 17.00 WIB melakukan penggerebekan di dusun bangun jaya desa sumberejo Kecamatan Waway karya Kabupaten Lampung timur dan berhasil mengamankan keempat orang pelaku, " terangnya.

    Diinformasikan, keempat pelaku tersebut inisial SL (30) dan MI (41) warga Kota Serang sedangkan MH (37) dan SP (82) adalah warga Kabupaten Serang. Barang bukti yang berhasil diamankan yaitu 1 (satu) unit R4 merk dhaihatsu Luxio warna silver Nopol B-1574-UID berserta kunci kontak, Tali sepatu putih untuk mengikat kaki korban, Tali rapia warna abu-abu untuk mengikat kaki korban, kabel Listrik untuk menjerat leher korban, Selimut putih bercorak biru.

    "Saat ini Tim Gabungan Polres Lebak dan Polda Banten masih melakukan pemeriksaan  terhadap para Pelaku dan pendalaman untuk mengetahui  motif para pelaku, " tutupnya.***

    Kejadian tersebut sempat menggegerkan warga sekitar dan warga Lebak Selatan, video penemuan dua mayat pun banyak beredar di medsos dan WhatsApp grup.(PR)

    penemuan 2 mayat cisasah cijaku polres lebak polda banten ungkap ringkus pelaku
    Uce Saepudin

    Uce Saepudin

    Artikel Sebelumnya

    Sat Reskrim Polres Lebak Tangani Penemuan...

    Artikel Berikutnya

    Serah Terima Jabatan, Camat Malingping Minta...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Bakamla RI Evaluasi Pelaksanaan Patroli “YUDHISTIRA -C”
    Kukuhkan Pataka Daksha Prasastya, Komitmen SSDM Polri Cetak SDM Unggul Wujudkan Indonesia Emas 2045
    Diduga Pembangunan Drainase Menuai kontroversi dari Warga  Terabaikan  Keamanan dan kebersihannya
    Jelang Pelantikan Prabowo, Rakyat: Selamat Datang Presiden Baru, Harapan Baru, Indonesia Baru
    Wartawan Sedang Meliput Diduga Diserang Kepala Inspektorat Deli serdang
    Demi mendukung program pemerintah Kapolsek Cilograng Akp Asep Dikdik dan anggota kordinasi ke Korluh Pertanian
    Bahas Peningkatan Kinerja Organisasi IKWAL Gelar Evaluasi Kepengurusan
    Tablig Akbar Milangkala Desa Cikatomas Nu Ka 43 Tahun(1981-2024)"Bengras"
    Diduga Adanya Trading In Fluence Dibalik Tambang Batu Bara Ilegal di Lebak Selatan  Kuasa Hukum LSM KPKB Angkat Bicara
    Kapolsek Polsek Cilograng Akp Asep Dikdi dan anggota melaksanakan Giat Apel OMP Pilkada Serantak 2024 di Halaman Mako Polsek Cilograng
    Wartawan Sedang Meliput Diduga Diserang Kepala Inspektorat Deli serdang
    Menjaga Kamtibmas Kanit Binmas Polsek Cilograng Bripka Agus Hendriyana S.H melaksanakan Giat Cooling Sytem Pilkada sambangi Tokoh masyarakat Kp.Cijengkol Desa Cijengkol
    PT.Jaya logam Berkah, Gelar Musyawarah dengan Masyarakat Sekitar
    Bripka Agus Hendriyana S.H melaksanakan Giat Patroli Rutin antisipasi C3
    Kapolres Lebak dampingi Kapolda Banten melaksanakan Program Suling  di Ponpes Modern Al-Kanza Cibadak
    Anggota Polsek Cilograng Aiptu Andri Yusuf,Aipda C.Hermansyah S.Pd dan Bripka Abdurahaman melaksanakan Penyelamatan Korban upaya Penculikan anak di Puncak Habibi Desa Pasirbaru  Kec.Cisolok Kab.Sukabumi Prov.Jawa barat untuk TKP Wilayah Polsek Rangkasbitung Polres Lebak
    Guna Menjaga Kondusiftias wilayah menjelang Pilkada serentak Kanit Binmas Polsek Cilograng melaksanakan Giat Cooling sytem sambangi Tokoh Agama
    DPK KNPI Kecamatan Cilograng, garda terdepan dalam Pemberantasan Dugaan Marak nya Miras
    Kapolsek Wanasalam Hadiri Pembukaan Diklat Pemberdayaan Masyarakat Bagi Operator Kapal

    Ikuti Kami